5 Siswa SMK Islam 1 Blitar Mengikuti Semi Final Matematika dalam Kompetisi Literasi dan Numerasi Tingkat Nasional

5 Siswa SMK Islam 1 Blitar Mengikuti Semi Final Matematika dalam Kompetisi Literasi dan Numerasi Tingkat Nasional

PesonaEdu adalah perusahaan edu-tech Indonesia, yang memiliki fokus mengembangkan teknologi untuk edukasi khususnya aplikasi dan konten yang berkaitan dengan proses pembelajaran. Kali ini PesonaEdu mengadakan sebuah kompetisi yaitu Kompetisi Literasi dan Numerasi Tingkat Nasional Tahun 2022. Kompetisi ini dilaksanakan secara online dengan memanfaatkan sebuah paltform Learning Content Management System (LCMS) PesonaEdu A-Class.

Kompetisi Literasi dan Numerasi yang diadakan oleh PesonaEdu ini dilaksanakan dengan 8 Kategori yaitu Kategori SD (Kelas 4, 5, dan 6); SMP (Kelas 7, 8, dan 9); SMA (Kelas 10) serta SMK (Kelas 10). Tidak mau ketinggalan dalam ajang tersebut, SMK Islam 1 Blitar pun turut serta meramaikannya dengan mengikutkan siswa-siswa terbaiknya. Pada kategori SMK, siswa-siswi SMK Islam 1 Blitar mengikuti kompetisi pada bidang lomba Matematika, Bahas Indonesia, dan Bahasa Inggris sejumlah 15 siswa.

Untuk kategori SMK, pabak penyisihan dilaksanakan pada tanggal 9 April 2022 dengan waktu lomba dilaksankana secara bergantian dimulai dari bidang lomba Matematika, Bahasa Indonesia kemudian yang terakhir dilanjtkan dengan Bahasa Inggris. Dari 8 peserta pada bidang lomba Matematika pada babak penyisihan, 5 diantaranya lolos ke babak Semi Final bersama bersama 164 peserta lain dari seluruh Indonesia. 5 siswa yang masuk ke babak semi final tersebut adalah:

  1. Bima Septa Mahendra,
  2. Galang Sannu Artha,
  3. Ilham Taufiqul Hakim,
  4. Radit Maulana Editya, dan
  5. Wisuda Putro Sandiarto

 

Babak semi final ini dilaksanakan pada hari Senin, 18 April 2022 mulai pukul 08.00 WIB dengan metode yang sama dengan babak penyisihan. Guna memudahkan dalam pemantauan, meminimalisir kemungkinan-kemungkinan yang tidak diinginkan (pemadaman listrik, kehabisan kuota, dsb) maka SMK Islam 1 Blitar mengambil langkah bahwa kegiatan ini dilaksanakan secara terpusat yaitu dilaksanakan di sekolah dengan menggunakan fasilitas sekolah. Selain alasan diatas, hal ini dilaksankan dengan tujuan untuk lebih memotivasi siswa agar lebih bersemangat dan lebih serius dalam mengikuti ajang tersebt.

Semoga SMK Islam 1 Blitar memperoleh hasil terbaik dan lolos ke babak final dan akhirnya dapat memperoleh predikat juara pada kompetisi tersebut.